Selamat Datang di Blog Saya


Lihat Kartu Ucapan Lainnya (KapanLagi.com)

Jumat, 07 November 2008

Dear Friends....

Setelah saya pikir-pikir dan saya timbang-timbang, akhirnya dengan berat hari saya terpaksa mengambil keputusan untuk tidak mengaktifkan lagi Bianglala ini untuk sementara.

Bianglala ini blog saya yang pertama, jadi sense of belonging saya sebenarnya lebih tinggi. Awalnya saya mau konsep diary untuk si Bianglala. Terutama tentang perkembangan anak-anak saya.
Saya agak terobsesi punya diary untuk anak, sehingga akhirnya saya membeli sebuah diary beneran (seumur-umur baru kali ini saya punya diary), dan mulailah saya tulis kisah anak-anak di dalamya. Rencananya diary itu akan saya jadikan kado untuk ultah anak saya ke-17 nanti. SOk romantis ya.... Padahal umur Karisma baru 6 tahun dan si Wita baru 30 bulan. Berhubung saya bayangin - kayaknya asyik ya kalo anak saya punya kisah hidup yang didokumentasikan, akhirnya saya bertekad menulis diary.

Tapi ternyata tidak bertahan lama... Ternyata menulis manual itu capek, sering kelupaan dan lama-lama menjadi bosan. Begitulah - diary itu akhirnya baru berisi beberapa lembar saja.

Tapi setelah saya punya blog, menulis jadi kegiatan yang menyenangkan. Asyik banget, seperti cerita pada orang lain. Ada yang membaca dan ada yang menanggapi. Saya jadi keranjingan, pingin menulis dan menulis lagi. Terlebih karena saya jadi punya teman-teman baru.

Kemudian saya punya lagi satu blog lain. Ceritanya konsepnya khusus tentang komputer. Tetapi karena saya kesulitan membuat artikel komputer, kadang saya isi artikel tentang anak-anak juga. Di luar dugaan blog saya yang satunya lebih rame, anehnya yang dibaca justru artikel tentang anak-anak.
Dan saya jadi kesulitan mengelola dua blog sekaligus.
Jadi Bianglala yang harus mengalah....

Tapi jangan kuatir, karena semua artikelnya sudah saya pindah ke
http://firta-ku.blogspot.com/
Kunjungi ya... isinya lebih menarik.
Dan saya sedang memikirkan konsep baru untuk bianglala ini. Tunggu saja ......
Keep in touch!


2 komentar:

Sari mengatakan...

Saree Point is a Sari Blog which provides comprehensive details about Indian six yard cloth called Saree. We have categorized the sari Photos in different sections
like Bollywood Saree, Sexy Saree, Wet Saree, South Indian Saree.
Saree point will give you sensational images of saree...

distributor sprei mengatakan...

thank Gan info and articles on your blog nice and helpful, always successful and best regards bloggers, bloggers from my blog sprei
bed cover murah

Arsip Posting Sebelumnya :
Berlangganan artikel saya, masukkan alamat E-mail anda :